7 Keuntungan Menggunakan Cloud Storage dalam Aktivitas KBM Hybrid

teknologi 15 Jun 2024

Tentang KBM Hybrid

sumber: https://www.pexels.com

KBM Hybrid memang terdengar masih asing ditelinga. Sebenarnya, hybrid learning merupakan kombinasi antara metode PJJ dengan metode tatap muka. Ini diharapkan agar bisa meminimalisir dampak psikososial siswa.

Dalam pelaksanaan metode hybrid ini, siswa dianjurkan untuk hadir dalam proses kegiatan belajar secara tatap muka dengan kuota 50 persen. Misalnya, jika terdapat 24 siswa di kelas, maka yang diperkenankan mengikuti pembelajaran hanya 12 siswa saja. Sisanya wajib melakukan pembelajaran daring.

5 Kunci KBM Hybrid

1. Teori Pembelajaran

Adapun teori pembelajaran yang digunakan dalam metode hybrid learning ini yaitu seperti teori pembelajaran Keller, Gagne, Bloom, Merrill, Clark dan Grey. Metode hybrid learning ini dilaksanakan secara langsung atau dengan tatap muka yang dilakukan secara sinkronous, di mana kegiatan tersebut dilaksanakan dalam waktu dan tempat yang sama. Atau bisa juga dilangsung dalam waktu yang sama dengan tempat yang berbeda.

2. Self-Paced Learning

Self-paced learning artinya mengkombinasikan proses kegiatan belajar mandiri yang memungkinkan siswa untuk belajar kapan saja dan di mana saja secara daring. Pada kesempatan ini, guru mengkombinasikan kegiatan pembelajaran daring dengan luring. Kegiatan pembelajaran daring dapat dilakukan di mana saja. Kolaborasi antara guru dan siswa ini tentunya menjadi angin segar bagi dunia pendidikan.

3. Assessment

Yang dimaksud dalam asesmen ini yaitu berarti guru harus mampu meracik atau merancang kombinasi jenis asesmen daring atau luring. Bentuk asesmen yang dibuat bisa berupa tes maupun non tes, seperti kegiatan projek kelas.

4. Performance Support Materials

Pada kesempatan ini guru harus memastikan bahan ajar yang disiapkan berupa bentuk digital. Bahan ajar digital dapat memudahkan siswa untuk mengakses materi pelajarannya, baik bagi siswa yang belajar secara daring maupun luring.

Penerapan KBM Hybrid

Untuk menerapkan metode hybrid learning ini, guru wajib melakukan analisis kepada siswa yang dapat mengikuti kegiatan pembelajaran tatap muka dan daring. Hal ini penting untuk dipersiapkan agar proses kegiatan belajar dapat berjalan sesuai dengan yang diharapkan.

Sama seperti kegiatan pembelajaran biasanya, guru juga wajib membuat silabus dan RPP. Dengan adanya silabus dan RPP ini, diharapkan proses kegiatan belajar dapat berjalan dengan lancar, dan siswa dapat memahami materi yang disampaikan pengajar dengan baik.

Proses pelaksanaan pembelajaran dengan metode hybrid learning ini dilakukan dengan membagi para peserta didik dalam beberapa shift. Sehingga, ketika proses pelaksanaan belajar mengajar siswa sudah bisa mengetahui apakah di belajar dengan proses daring atau secara tatap muka.

Dalam menerapkan metode pembelajaran daring, guru dan siswa dapat menggunakan Edmodo, Google Classroom, Zoom Meet, Skype, Google Meet, dan media pembelajaran lainnya.

Menelaah Model Pembelajaran Hybrid (Blended Learning) yang Akan Dipermanenkan Mendikbud
Hybrid learning sering disebut juga sebagai blended learning karena memiliki arti yang sama. Hybrid / blended learning merupakan model pembelajaran campuran antara online learning dengan face to face learning atau metode konvensional yang mengandalkan kegiatan tatap muka di kelas.

Penggunaan Cloud Storage dalam KBM Hybrid

sumber: https://www.pexels.com

Kelebihan menggunakan cloud storage sangat banyak. Yang menjadi masalah yaitu tidak banyak orang yang mengetahui kelebihan dari cloud storage ini. Cloud storage sendiri merupakan tempat penyimpanan file di internet. Dengan menggunakan cloud storage ini, data atau file yang disimpan bisa diakses dari mana saja, asalkan ada izin akses dan koneksi internet yang bagus.

Sebenarnya, sistem dari cloud storage ini cukup mirip jika disandingkan dengan server pada suatu perusahaan. Di dalam suatu perusahaan, server berfungsi untuk menyimpana data. Karena datanya disimpan di satu tempat, besar penyimpanan tersebut tidak akan memenuhi tempat lain. Namun, akses pada data tersebut tetap bisa dilakukan.

Hal ini dapat dilakukan karena komputernya saling terhubung antara satu dengan yang lainnya. Adapun perbedaan antara komputer server dengan cloud storage ini yaitu terletak pada pihak pengelolanya, yaitu pengelola dari cloud storage adalah provider cloud.

Pelaksanaan KBM Hybrid yang juga masih menggunakan sistem pembelajaran daring, akan lebih menguntungkan jika menggunakan cloud storage. Banyak keuntungan menggunakan cloud storage dalam aktivitas KBM Hybrid ini, di antaranya :

1. File Tidak Mudah Rusak

Bila anda menyimpan data pada layanan cloud storage, bisa dipastikan data yang tersimpan tidak akan rusak. Kualitas file tersebut akan tetap sama, tidak ada kerusakan sama sekali. Kelebihan dari layanan cloud ini memang tidak dimiliki oleh media penyimpanan fisik, di mana file bisa saja terhapus atau terinveksi virus.

2. Media Penyimpanan Tidak Mudah Rusak

Karena penyimpanannya berbentuk soft ware, media penyimpanan datanya tidak mudah rusak. Untuk menjaga keamanan data tersebut, penyedia pelayanan dapat meminimalisir terjadinya kerusakan perangkat dengan menyiapkan back up data yang disimpan di dalam server.

3. Tidak Memenuhi Media Penyimpanan Fisik yang Dimiliki

Dengan menggunakan cloud storage, kita akan lebih menghemat media tempat penyimpanan data, seperti hard disk maupun flash disk. Hal ini bisa dilakukan karena data dimuat ke dalam database berbentuk digital, sehingga data tersebut tidak akan memenuhi memori penyimpanan di komputer maupun ponsel.

4. Bisa Diakses di mana Saja

Dengan menggunakan cloud storage, Anda cukup memastikan koneksi internet yang bagus agar data dapat diakses. Tidak perlu membawa hard disk ataupun flash disk sebagai media penyimpan data, karena data yang disimpan sudah ada di dalam server.

5. Keamanan Privasi

Privasi data yang Anda miliki juga lebih terjamin karena hanya Anda sendiri yang dapat mengakses data tersebut. Untuk mengakses data dari cloud storage ini, Anda perlu login ke akun terlebih dahulu, yang di mana akun tersebut menggunakan username dan password yang hanya Anda sendiri yang tahu.

6. Tidak Sulit Dibagikan dan Memudahkan Pengarsipan

Cloud storage memiliki kemudahan dalam proses membagikan. Sebuah data tidak selamanya dikonsumsi untuk kebutuhan pribadi. Bisa saja data tersebut perlu disebarkan pada orang lain untuk suatu kepentingan. Ketika menggunakannya, kemudahan dalam pembagian data akan terasa. Hal ini dapat dilakukan melalui Mediafire atau 4shared.

7. Biaya yang Dibutuhkan Jauh Lebih Kecil

Jika mengatakan tentang cloud storage, banyak orang akan menghubungkannya dengan kelebihan dari segi biaya. Salah satu kelebihan cloud storage yang begitu dipertimbangkan yaitu biaya yang jauh lebih kecil jika dibandingkan dengan menggunakan perangkat keras.

Dalam situasi normal, penyimpanan data membutuhkan perangkat keras, seperti flash disk maupun hard disk. Tentu, dibutuhkan biaya untuk mendapatkan perangkat tersebut. Mungkin jika file tersebut hanya membutuhkan penyimpanan dalam jumlah sedikit, biaya yang dibutuhkan tidak terlalu banyak. Namun, jika penyimpanan data tersebut membutuhkan ruang dalam jumlah besar, maka biaya penyimpanannya juga cukup mahal.

7 Tips Efektif Mengatur Waktu Bagi Guru Selama PJJ
Dengan adanya manajemen waktu yang tepat, kegiatan belajar akan mengarah ke jenjang yang lebih positif serta dapat meningkatkan kemampuan akademik siswa

Hal ini tentunya berbeda dengan penggunaan cloud storage, di mana perangkat yang digunakan tidak dibutuhkan biaya karena semuanya dilakukan secara online. Tidak hanya hemat biaya saja, cloud storage ini juga dapat membantu kondisi ramah lingkungan karena tidak meninggalkan limbah. Hal ini tentunya kabar baik untuk bumi dan lingkungan sekitar kita.

Demikianlah penjelasan mengenai KBM hybrid beserta keuntungan menggunakan cloud storage dalam aktivitas KBM hybrid. Semoga bermanfaat!

Dian Kusumawardani

"Pengajar di BKB Nurul Fikri dan Konselor Menyusui"

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.