Peluang Guru Honorer dalam Seleksi CASN 2023
Para guru honorer pasti berbondong-bondong saat ada seleksi CASN 2023. Seleksi yang akan dilaksanakan pada tanggal 17 September 2023 sampai 6 Oktober 2023 ini. Seperti tahun-tahun sebelumnya, pemerintah akan memberikan beberapa formasi untuk PPPK dan CPNS.
Pada tahun ini, pemerintah akan membuka dan memprioritaskan tenaga guru, tenaga kesehatan, PPPK teknis, dan CPNS. Pada praktiknya, tahun ini pemerintah akan memfokuskan pada tenaga guru dan tenaga kesehatan karena itu yang sangat dibutuhkan dan darurat saat ini.
Selain itu, dari pihak Badan Kepegawaian Negara (BKN) membocorkan beberapa peluang untuk tenaga honorer yang akan diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara (ASN). Terutama dari tenaga guru dan kesehatan. Selain itu, Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) juga membocorkan sedikit informasi tentang jumlah formasi yang akan dibuka. Sebesar 296.084 formasi dibuka untuk guru dan instansi daerah.
Dari formasi tersebut, guru honorer juga mendapatkan peluang yang sama. Bahkan, pada tahun 2023 ini, Kemenpan RB membuat kebijakan yang menguntungkan untuk tenaga honorer. Hal ini akan membuat tenaga honorer mendapatkan jaminan dan peluang untuk lulus pada seleksi CASN tahun 2023 ini.
Keuntungan Guru Honorer pada Seleksi CASN Tahun 2023
Secara umum, ada tiga keuntungan guru honorer dalam seleksi CASN tahun ini. Tiga keuntungan guru honorer dengan kebijakan Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB) dapat disimak di bawah ini.
1. Kemenpan RB Mempertimbangkan Adanya Guru Prioritas pada Seleksi CASN 2023 Ini
Pada tahun ini Kemenpan RB mempertimbangkan adanya guru prioritas, siapa guru prioritas itu? Seorang guru yang telah memenuhi syarat nilai ambang batas pada seleksi PPPK pada tahun 2021. Guru tersebut belum pernah dinyatakan lulus sama sekali. Guru ini akan mendapatkan peluang yang cukup besar untuk lulus dalam seleksi CASN tahun ini. Jadi, guru tenaga honorer yang sudah pernah mendaftar dengan mendapatkan nilai yang memenuhi syarat ambang batas, tidak perlu khawatir secara berlebihan.
2. Kemenpan RB Mempertimbangkan Guru dengan Status Eks-THK II
Guru honorer yang sudah terdaftar dalam database Eks THK II di Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan memiliki peluang lulus lebih besar. Selain itu, guru yang sudah mengabdi lama di sekolah dan terdaftar di data pokok pendidikan (Dapodik) juga menjadi guru prioritas. Guru yang sudah mengabdi dan memiliki pengalaman kerja selama minimal 3 tahun juga mendapat peluang yang sama. Kemudian, guru yang memiliki pengalaman kurang dari 3 tahun, ia akan mendapatkan fasilitas penunjang untuk lulus seleksi CASN pada tahun 2023 ini dari Kemenpan RB.
3. Guru Honorer yang Memiliki Sertifikat Pendidikan Profesi Guru (PPG)
Guru yang memiliki sertifikat pendidikan profesi guru (PPG) dan sudah terdaftar di database Kementerian pendidikan, budaya, riset dan teknologi (Kemdikbud ristek) juga memiliki kemungkinan untuk lulus yang cukup besar. Semua ini ada untuk memprioritaskan tenaga honorer yang sudah mengabdi pada Negara.
Kategori Tenaga Honorer yang Memiliki Peluang untuk Menjadi ASN
Selain di atas, ada beberapa kategori tenaga honorer yang akan diangkat menjadi Aparatur Sipil Negara PPPK pada tahun 2023. 5 kategori ini memiliki peluang yang sangat besar dan diangkat menjadi ASN tanpa harus mengikuti seleksi CASN terlebih dahulu. Lima kategori tersebut ialah sebagai berikut.
1. Guru Honorer Status P1 Prioritas
Pelamar P1 merupakan pelamar yang lulus dalam passing grade pada seleksi PPPK guru pada tahun 2021. Guru honorer berstatus P1 akan mendapatkan jaminan lulus dalam seleksi CASN tahun ini. Bahkan mereka tidak perlu mengikuti tes ulang menggunakan komputer.
2. Tenaga Honorer Kategori 2 atau THK II
Guru honorer yang pernah terdaftar dalam database Badan Kepegawaian Negara (BKN) akan mendapatkan jaminan lulus seleksi CASN tahun ini tanpa mengikuti ujian menggunakan computer assisted test (CAT).
3. Guru Honorer Sekolah Negeri
Guru sekolah negeri yang sudah mengabdi kepada sekolah dan negara selama minimal tiga tahun tanpa putus. Guru tersebut juga akan mendapatkan peluang yang sama untuk lulus seleksi CASN tahun ini.
4. Lulusan Pendidikan Profesi Guru (PPG)
Guru yang sudah pernah mengikuti Pendidikan Profesi Guru (PPG) yang diadakan oleh Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan teknologi akan mendapatkan jaminan lulus seleksi CASN tahun ini.
5. Guru Honorer Sekolah Swasta
Guru honorer yang sudah mengabdi kepada sekolah dan negara, dalam jangka waktu minimal 3 tahun secara terus-menerus tanpa putus. Guru honorer sekolah swasta ini juga mendapatkan peluang yang sama.
5 kategori di atas akan diangkat menjadi ASN dengan peluang lulus yang sangat besar, tanpa harus kembali mengikuti seleksi CASN menggunakan komputer.
Nah, selain 5 kategori tersebut, ada 5 kategori guru yang akan mendapatkan penempatan dalam PPPK tahun 2023.
- Instansi di daerah membuka formasi yang sesuai dengan ijazah yang bersangkutan.
- Ada penempatan dengan formasi yang sama atau lebih besar jumlah guru P1 di mana guru P1 akan mendapatkan peluang untuk diangkat PPPK.
- Guru honorer yang menang dalam urutan perangkingan saat seleksi CASN.
- Tidak ada kelebihan guru di sekolah induk yang akan dituju.
- Resume pendaftaran dan mendapat penempatan.
Jika seorang guru honorer saat melakukan log in ke situs sscasn guru dapat melakukan resume pendaftaran. Kemudian untuk mendapatkan penempatan, sudah bisa dipastikan guru honorer tersebut mendapatkan penempatan dalam PPPK 2023.
Dari ulasan di atas, guru honorer juga memiliki peluang yang sama dalam seleksi CASN tahun ini. Apalagi pada tahun ini pemerintah ingin memprioritaskan guru honorer yang sudah lama mengabdi pada negara. Hal itu membuat peluang guru honorer dalam seleksi CASN tahun 2023 sangatlah besar. Apalagi jika guru sudah mengantongi beberapa syarat kelulusan dan sudah pernah terdaftar dalam kementrian pendidikan, budaya, riset, dan teknologi ataupun di Badan Kepegawaian Negara (BKN).
Hal itu akan membuat guru lebih mendapatkan jaminan peluang yang besar untuk lulus dalam seleksi CASN tahun ini. Semoga pemerintah benar-benar merealisasikan programnya dan rencananya dengan baik. Dengan begitu, guru honorer yang sudah mengabdi untuk sekolah dan negara mendapatkan perlakuan yang sama.
Untuk informasi seputar seleksi CASN tahun 2023 bisa diakses pada situs resmi pemerintah, yakni https://sscasn.bkn.go.id carilah sumber yang terpercaya agar tidak termakan hoax yang sudah beredar. Semoga bermanfaat!