Contoh Modul Ajar Matematika SMP Kurikulum Merdeka

contoh modul ajar 16 Jul 2023

Pengertian Modul Ajar

Modul ajar merupakan sarana media pembelajaran, metode belajar, petunjuk, dan pedoman yang dirancang secara sistematis, terstruktur, dan menarik. Dalam menyusun modul ajar, guru perlu menyesuaikan modul ajar dengan tahap perkembangan peserta didik, mempertimbangkan apa yang akan dipelajari dan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai, serta modul ajar tersebut dapat digunakan dalam jangka panjang. Maka dari itu, penting bagi guru untuk memahami konsep mengenai modul ajar ini agar proses kegiatan belajar yang dirancang bisa lebih menarik dan bermakna.

Perbedaan Modul Ajar dengan RPP

Modul ajar adalah jenis perangkat pembelajaran pada kurikulum merdeka yang dirancang sebagai panduan dan pedoman para guru dalam melaksanakan proses kegiatan pembelajaran. Modul ajar ini terbentuk dari penerapan Alur Tujuan Pembelajaran yang telah dikembangkan dari Capaian Pembelajaran, serta dilengkapi dengan langkah-langkah kegiatan pembelajaran, rencana asesmen sampai dengan sarana dan prasarana yang dibutuhkan siswa agar proses kegiatan pembelajaran dapat terorganisir dengan baik.

Di sisi lain, RPP adalah rencana kegiatan belajar yang dibuat guru sebagai bentuk prosedur dan pedoman agar kegiatan pembelajaran di kelas dapat terorganisir dengan baik dan mampu mencapai kompetensi dasar yang telah ditetapkan sesuai standar isi yang dijabarkan melalui silabus pendidikan. Sekilas, modul ajar dengan RPP akan terlihat serupa dan sama-sama digunakan dalam proses kegiatan pembelajaran. Namun, jika dilihat secara saksama melalui segi komponennya, modul ajar memiliki komponen yang lebih lengkap dari RPP. Dengan demikian, bisa dikatakan bahwa modul ajar disebut dengan RPP Plus (penambahan).

Komponen Modul Ajar

1. Informasi Umum

  • Identitas sekolah
  • Kompetensi awal
  • Profil Pelajar Pancasila
  • Sarana dan prasarana
  • Target peserta didik
  • Model pembelajaran yang digunakan

2. Komponen Inti

  • Tujuan pembelajaran
  • Pemahaman bermakna
  • Pertanyaan pemantik
  • Kegiatan pembelajaran
  • Asesmen
  • Pengayaan dan remedial
  • Refleksi peserta didik dan guru

3. Lampiran

  • Lembar Kerja Peserta Didik (LKPD)
  • Bahan bacaan guru dan peserta didik
  • Glosarium
  • Daftar pustaka
Contoh Modul Ajar Matematika SD Kurikulum Merdeka
Modul ajar merupakan rencana kegiatan pembelajaran yang dirancang guru sebagai panduan dalam melaksanakan proses kegiatan belajar guna mencapai tujuan pembelajaran yang telah ditetapkan sebelumnya

Contoh Modul Ajar Matematika SMP Kurikulum Merdeka

Mata Pelajaran: Matematika

Materi Pembelajaran: Keliling dan Luas Permukaan Prisma dan Limas

Kelas: VIII

Alokasi Waktu: 9 JP x 360 menit

Model Pembelajaran: Tatap Muka

Metode Pembelajaran: Problem Based Learning

Sarana dan Prasarana:

  • Komputer
  • Jaringan internet
  • Proyektor
  • Jika tidak memiliki komputer atau laptop, guru dapat menggunakan kertas, spidol, dan papan tulis

Target Peserta Didik:

  • Peserta didik reguler
  • Peserta didik dengan hambatan belajar
  • Peserta didik dengan kondisi cerdas istimewa berbakat istimewa (CIBI)

Rencana Asesmen:

Bagaimana guru menilai ketercapaian Tujuan Pembelajaran?

  • Asesmen Individu dan Kelompok

Jenis Asesmen

  • Perfoma dalam presentasi hasil
  • Tertulis (tes objektif dan esai)

Tujuan Pembelajaran

Setelah mempelajari materi luas dan keliling prisma dan limas, peserta didik diharapkan mampu:

  1. menguji serta menjabarkan cara kerja rumus luas permukaan prisma dan limas; dan
  2. menerapkan rumus luas permukaan prisma dan limas yang tepat sesuai dengan masalah kontekstual yang diberikan.

Pemahaman Bermakna

  • Prisma adalah bangun ruang tiga dimensi dengan alas dan tutup yang kongruen serta sejajar berbentuk segi-n beraturan.
  • Prisma memiliki alas dan tutup yang berbentuk persegi disebut dengan kubus dan balok.
  • Limas adalah bangun ruang yang sisi dan bidang sampingnya berbentuk segitiga dan memiliki puncak.

Pertanyaan Pemantik

  • Bagaimana menjabarkan cara kerja rumus luas permukaan permukaan prisma dan limas?
  • Bagaimana menerapkan rumus luas permukaan prisma dan limas yang tepat dengan masalah kontekstual yang diberikan?

Profil Pelajar Pancasila

  • Berpikir kritis
  • Mandiri
  • Kreatif

Urutan Kegiatan Pembelajaran

Pertemuan 1

Kegiatan Pendahuluan

Pembukaan

  1. Guru meminta salah seorang peserta didik di kelas untuk memimpin doa sebelum kegiatan pembelajaran dimulai.
  2. Guru menyapa peserta didik kemudian mengecek kehadiran mereka.
  3. Guru menjelaskan tujuan pembelajaran yang ingin dicapai pada materi maupun kegiatan apa saja yang akan mereka lakukan.
  4. Guru memberikan beberapa pertanyaan pemantik mengenai rumus luas permukaan kubus dan balok yang ditemukan di kehidupan sehari-hari. Peserta didik memiliki kesempatan untuk menjawab pertanyaan tersebut sesuai dengan pemahamannya masing-masing.
  5. Guru akan mengaitkan rumus luas permukaan kubus dan balok dengan kehidupan sehari-hari.

Kegiatan Inti

Langkah 1. Klarifikasi Masalah

  1. Guru membagi peserta didik ke dalam beberapa kelompok yang beranggotakan 4 peserta didik di setiap kelompoknya.
  2. Peserta didik dalam kelompok memperhatikan dan mengamati penjelasan yang diberikan guru terkait dengan permasalahan yang berkaitan dengan rumus luas permukaan berbagai bentuk prisma dan limas secara umum.
  3. Guru menanyangkan materi dalam bentuk video pembelajaran yang akan membahas tentang masalah-masalah yang melibatkan rumus luas permukaan kubus dan balok di dalam kehidupan nyata.
  4. Guru membagikan LKPD kepada peserta didik dan meminta mereka untuk mengerjakan tugas tersebut dengan teliti dan cermat.
  5. Guru mengamati peserta didik ketika mengerjakan LKPD. Guru meminta siswa untuk bertanya jika ada beberapa hal yang tidak dipahami di dalam LKPD tersebut. Guru mempersilakan peserta didik di dalam kelompok lain untuk memberi tanggapan terhadap masalah yang ditemukan tersebut. Jika ada masalah yang sulit untuk dipahami peserta didik, guru dapat membantu peserta didik untuk menemukan solusinya.

Langkah 2. Brainstorming (Curah Pendapat)

  1. Guru meminta peserta didik untuk berdiskusi di dalam kelompoknya masing-masing berdasarkan petunjuk yang ada di dalam LKPD.
  2. Guru mengajak setiap peserta didik untuk melakukan brainstorming dengan sharing informasi dan melakukan klarifikasi terhadap informasi yang diberikan.
  3. Setiap kelompok akan memiliki kesempatan untuk membahas dan mendiskusikan permasalahan yang ada di dalam LKPD.
  4. Peserta didik akan mengeksplorasi apa yang mereka temukan dan mengaitkannya dengan kehidupan nyata.
  5. Guru mengamati setiap pekerjaan peserta didik dan membantu peserta didik yang mengalami kesulitan dalam mengerjakan LKPD.
  6. Guru mengarahkan peserta didik untuk menyelesaikan masalah-masalah yang ditemukan di dalam LKPD dengan cermat dan teliti.

Langkah 4. Berbagi Informasi dan Berdiskusi untuk Menemukan Solusi Penyelesaian Masalah

  1. Peserta didik berdiskusi mengenai solusi yang dapat menyelesaikan suatu permasalahan yang diberikan oleh guru.
  2. Peserta didik diberi kesempatan untuk mengaitkan, merumuskan, dan menyelesaikan permasalahan mengenai rumus luas permukaan kubus dan balok sampai memberikan hasil pemecahan masalah yang tepat.
  3. Peserta didik mulai menyusun laporan hasil diskusi.
  4. Setiap kelompok akan memberikan perwakilannya masing-masing untuk mempresentasikan hasil diskusinya di depan kelas.
  5. Guru beserta peserta didik yang ada di kelompok lain menanggapi dan menganalisis hasil diskusi kelompok yang presentasi. Pada kesempatan ini, peserta didik akan diberi kesempatan untuk melakukan sesi tanya jawab.

Langkah 6. Refleksi

  1. Peserta didik akan melakukan refleksi, melaporkan resume, dan menyimpulkan hasil diskusi secara lengkap.
  2. Guru mengapresiasi partisipasi semua peserta didik.

Kegiatan Penutup

Penutup (10 menit)

  1. Guru memberikan tugas untuk melatih keterampilan peserta didik dalam menyelesaikan masalah matematika yang berkaitan dengan rumus luas permukaan kubus dan balok.
  2. Guru menjelaskan materi yang akan dibahas pada pertemuan berikutnya.
  3. Guru memberikan beberapa referensi terkait materi yang telah dipelajari.
  4. Guru memberikan tugas/PR.

Refleksi Guru

  • Apakah Anda dapat mengarahkan peserta didik untuk mengikuti kegiatan pembelajaran dapat berjalan dengan baik?
  • Apakah penjelasan yang diberikan dapat disampaikan dan dipahami peserta didik dengan baik?
  • Bagaimana respons peserta didik terhadap media pembelajaran dan alat peraga yang digunakan dalam kegiatan pembelajaran? Apakah kegiatan pembelajaran dapat berjalan dengan lebih mudah?
  • Bagaimana tanggapan peserta didik terhadap materi yang dibahas? Apakah mereka dapat memahaminya dengan baik?
  • Apakah latihan yang diberikan dapat dikerjakan dengan baik oleh peserta didik?
  • Apakah kegiatan pembelajaran dapat berjalan sesuai dengan alokasi waktu yang telah ditetapkan?
  • Apakah proses kegiatan pembelajaran yang diterapkan sesuai dengan ekspektasi?
  • Apakah semua peserta didik telah menguasai materi dan mencapai tujuan pembelajaran?
Contoh Modul Ajar Bahasa Inggris SD Kurikulum Merdeka
Modul Ajar merupakan rencana kegiatan pembelajaran yang dirancang guru sebagai panduan dalam melaksanakan proses kegiatan belajar untuk mencapai tujuan pembelajaran

Refleksi Peserta Didik

  • Apakah peserta didik memahami instruksi yang diberikan guru dalam kegiatan pembelajaran?
  • Apakah media pembelajaran dan alat peraga yang diberikan guru dapat memudahkan kamu dalam pembelajaran?
  • Apakah materi yang dijelaskan dapat dipahami dengan baik?
  • Apa manfaat yang didapatkan peserta didik dari materi pembelajaran?
  • Apa hal yang menyenangkan dan bersifat positif yang bisa kamu dapatkan di kegiatan pembelajaran hari ini?
  • Apakah kamu menemukan kesulitan saat kegiatan pembelajaran berlangsung?
  • Apa yang akan kamu lakukan agar kegiatan pembelajaran dapat berjalan lebih baik lagi?

Demikianlah penjelasan mengenai modul ajar beserta contoh modul ajarnya. Anda dapat mengunjungi laman Kejarcita untuk menemukan beberapa contoh modul ajar lainnya. Event premium 40JP akan dilaksanakan pada akhir bulan Juli ini. Jangan sampai ketinggalan, ya!

Agnes Meilina

content writer - content creator - reviewer books

Great! You've successfully subscribed.
Great! Next, complete checkout for full access.
Welcome back! You've successfully signed in.
Success! Your account is fully activated, you now have access to all content.